Hujan yang mengguyur Lereng wilis, 10 Januari 2021 tak menyurutkan semangat para pelestari kawasan wilis kab.Trenggalek utk menggelar aksi k...
Hujan yang mengguyur Lereng wilis, 10 Januari 2021 tak menyurutkan semangat para pelestari kawasan wilis kab.Trenggalek utk menggelar aksi konservasi kawasan wilis
Aksi bertema #WilisRitek (Rembug Inovasi Tata Ekologi) ini di tandai dgn penanaman 1000 pohon beringin, pule, bambu dan beringin di Desa Sumurup (sebuah desa di lereng gunung wilis sisi selatan)
Sepintas wilayah ini terlihat Asri kelihatannya, namun kurangnya pohon dgn akar tunjang membuat kawasan ini rawan longsor
"Melalui Rembug Inovasi Tata Ekologi Wilis, kami sepakat utk menjadikan Sumurup sebagai kawasan Desa Pro Iklim" Ujar ketua Pelestari Kawasan Wilis Kab Trenggalek saat menggelar dialog di campzone Ringin Putih , Desa Sumurup
Aksi mitigasi utk perubahan iklim di Kec.Bendungan telah di mulai setahun terakhir, Agung menambahkan, selama 2020, pihaknya telah melakukan aksi konservasi di wilayah Kec.Bendungan sebanyak 4.000 pohon
"Semoga kekhawatiran masyarakat akan bencana, mampu menggugah kesadaran agar lebih peduli terhadap alam" ujarnya
Sementara itu, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada Pelestari Kawasan Wilis Trenggalek karena telah berkontribusi dan mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga hutan wilis agar tetap lestari
"Ini adalah sebuah komitmen yang luar biasa terhada aksi Pro Iklim di Kab.Trenggalek" ujarnya